Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2017

Sejarah Agama

Pak Yai, saat ini konflik antar manusia semakin keras bahkan sudah pada taraf saling berupaya menghancurkan. Padahal saat ini tingkat pendidikan dan kesejahteraan manusia semakin tinggi. Apanya yang salah dengan umat manusia ini pak Yai? Yaitu ya, agama sudah difahami sebagai kelompok, yang kemudian mereka akan menandai kelompoknya dengan baju. Padahal agama semestinya difahami sebagai sikap hidup atau cara hidup manusia agar tidak kacau balau. Dalam bahasa yang lain adalah cara untuk mencapai keselamatan hidup , karena semua orang ingin selamat dalam hidupnya . I nilah fitrah manusia. Orang yang ingin selamat berarti ingin menjadi orang Islam. Untuk bisa mencapai keselamatan, maka kita harus mengetahui, harus memiliki kemampuan dan memiliki kehendak untuk selamat. Dan yang paling utama adalah dengan meminta pertolongan atau berlindung atau menyerahkan diri kepada yang pasti mampu memberikan keselamatan, yaitu Yang Kuasa memberikan keselamatan . Sehingga bisa difahami, kenapa